Panduan Peserta Lolos Seleksi Lomba Karya Ilmiah Nasional (LKTIN) – “Kolaborasi G20 dalam Menyelamatkan Lingkungan”

Dewan Juri telah memutuskan 12 finalis Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional (LKTIN) IESA yang bertema “Kolaborasi G20 dalam Menyelamatkan Lingkungan”. Keputusan ini berdasarkan sejumlah aspek, antara lain keterbaruan, relevansi dengan G20 dan sub-tema yang diangkat dalam LKTIN, permasalahan yang diusung penting dan dapat diterapkan negara, serta kesesuaian dengan panduan yang diberikan. Selamat bagi para finalis untuk masing-masing Kategori. Detailnya dapat dilihat pada tautan berikut.

HASIL PENILAIAN JURI-BABAK SEMIFINAL

Panduan 12 Peserta Lolos Seleksi-LKTIN

Hal yang perlu dipersiapkan oleh 12 peserta lolos seleksi:

  1. Poster (akan dipublikasikan oleh panitia di Instagram @iesa_id dan akan dilombakan untuk menentukan juara favorit media sosial berdasarkan jumlah like terbanyak sejak 27 Mei 2022 hingga 3 Juni 2022 (pukul 23.59 WIB)
  2. Paparan Karya Tulis (untuk dipresentasikan secara online kepada para dewan juri dalam Sesi Pendalaman).
  3. Sesi pendalaman bertujuan untuk menilai peserta dan mendapatkan 6 peserta lolos seleksi yang akan mempresentasikan karya tulisnya pada Acara Puncak (4 Juni 2022).

 

Indikator Penilaian untuk Poster dan Paparan Karya Tulis:

  1. Relevansi karya tulis dengan G-20
  2. Relevansi karya tulis dengan penyelamatan lingkungan hidup
  3. Novelty ( unsur kebaruan atau temuan dari penelitian sehingga memiliki kontribusi baik bagi keilmuan maupun bagi kehidupan)

 

Panduan Poster:

  1. Poster berbentuk infografis (pesan secara tulisan dan visual tersampaikan), berukuran 1×1 (sesuai dengan feed Instagram)
  2. Poster berisi abstrak, latar belakang, tujuan, metode, hasil (termasuk diagram, gambar, tabel, dan lain sebagainya), kesimpulan, dan informasi kontak.
  3. Isi tulisan poster maksimal 800 kata
  4. Poster dikirimkan ke email indonesia@gmail.com maksimal pada 26 Mei 2022 pukul 23:59 WIB.
  5. Poster akan dipublikasikan di Instagram @iesa_id oleh panitia pada 27 Mei 2022.
  6. Perlombaan jumlah like terbanyak pada poster dibuka sejak 27 Mei 2022 hingga 3 Juni 2022 (pukul 23.59 WIB)

 

Panduan Paparan Karya Tulis:

  1. Paparan karya tulis berformat ppt, maksimal terdiri atas 4 slide, terdiri atas judul, latar belakang, tujuan, metode, dan hasil.
  2. Peserta mengirimkan paparan ke email indonesia@gmail.com maksimal pada 27 Mei 2022 pukul 23:59 WIB.
  3. Peserta memaparkan karya tulisnya pada 28 Mei 2022 pukul 09.00 s/d 12.30 WIB. Waktu pemaparan peserta yaitu maksimal 4 menit, dan sesi tanya jawab dengan tiga juri (pertanyaan masing-masing juri berdurasi 2 menit dan durasi menjawab pertanyaan ketiga juri maksimal 5 menit) dengan total waktu maksimal yaitu 15 menit. Link zoom meeting dan jadwal sesi akan dikirimkan melalui email peserta.

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.